Menjaga Kualitas Speaker Multimedia


Bagi kamu yang punya speaker multimedia, baik itu versi 2.0, 2.1 sampai versi terbaru, ada baiknya kamu ketahui cara untuk menjaga speaker multimedia kamu menjadi awet. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :

1. Volume software pemutar musik jangan lebih dari 50% sedangkan volume speaker kamu boleh sampai 100%. Kedengarannya suara akan lebih pelan bukan ? Tapi itu adalah salah satu metode untuk mengawetkan speaker multimedia kamu.

2. Jika kamu ingin memperkuat suara output yang keluar dari speaker, kamu dapat instal plug-in dari beberapa software pemutar musik, seperti windows media player, winamp, gom player dan software lainnya.

Seperti plug-in multiple DSP/Effect pada winamp, plug-in LoudMax, dan plug-in lainnya yang dapat kamu temui pada situs resmi mereka. Lihat pada gambar berikut


3. Untuk lebih menguatkan volume, kamu dapat mengatur volume speakers atau volume pada driver suara pada laptop atau komputer kamu menjadi 100%.

4. Agar suara menjadi lebih maksimal, gunakan pengaturan equalizer pada software pemutar musik atau driver sound yang sudah diinstal di komputer atau laptop kamu.

5. Untuk mengatur kejernihan bass dan efek suara lain, kamu dapat mengaturnya dengan cara berikut :

Klik kanan pada icon speaker, pilih PLAYBACK DEVICES => SPEAKERS => PROPERTIES, kemudian pilih tab ENHANCEMENTS, ceklist pada efek suara yang ingin kamu atur. 

Kali ini saya menggunakan speaker simbadda seri CST 5100 N dengan frequency subwoofer 20-200Hz, maka untuk mendapat dentuman bass yang pas, kamu set antara range 20-200Hz dan jangan lebih dari range tadi. Untuk kekuatan dentuman bass atur dengan maksimal 12db ( Desibel).



Selanjutnya untuk menyimpan pengaturan, kamu klik APPLY dan kemudian OK.

OK, Selamat mencoba
Comments
0 Comments

0 Bacotan:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...