Membuat USB "HDD"

DIY USB "Hard Drive"

Bagi kamu yang memiliki part komputer yang sudah rusak atau tidak berfungsi lebih baik lagi, jangan keburu dibuang begitu saja. Berikut ini saya akan membagikan tutorial cara membuat USB menjadi HDD. Bahan yang dibutuhkan pun cuman sederhana saja kok dan tidak mengeluarkan banyak biaya. 

Bahan yang dibutuhkan adalah HDD bekas yang sudah tidak dipakai lagi atau sudah rusak, beberapa flashdisk, lem / isolatip dan sebuah usb hub berukuran kecil atau sedang. Ok, langsung saja, perhatikan tutorial berikut ini.

1. Buka HDD bekas kamu dengan obeng dan keluarkan semua isi dari HDD tersebut.

Dismantle..

2. Setelah dibuka, maka akan seperti gambar dibawah ini. Lalu siapkan USB hub kamu untuk dipasangkan dengan HDD bekas tadi.

Compare

3. Setelah dibuka casing USB hub kamu, maka tampilannya akan tampak pada gambar berikut ini. Perlu diingat dalam membuka tiap komponen harus berhati hati agar tidak rusak.

Hub

4. Setelah itu masukkan USB hub kamu tadi kedalam HDD bekas dan keluarkan sambungan USB yang lain keluar dari HDD, seperti pada gambar berikut. 

Install

5. Nah, kalau sudah selesai, dilanjutkan dengan pemasangan beberapa flashdisk ukuran kecil agar muat, tapi kapasitas flashdisk disesuaikan dengan keinginan kamu. Dan langkah terakhir adalah memberikan lem atau isolatif dengan 2 permukaan yang lengket dengan USB hub, seperti pada gambar berikut ini.

Flash Me!

6. Jikalau komponen USB hub sudah terpasang dengan baik dan tidak mengalami gangguan lagi, maka tutup  HDD seperti semula lagi. Dan selesai lah USB "HDD" 

Button it up.

OK, USB "HDD" kamu pun siap dijalankan dikomputer atau laptop kamu. Selamat mencoba.
Comments
0 Comments

0 Bacotan:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...