Showing posts with label ODONG-ODONG. Show all posts
Showing posts with label ODONG-ODONG. Show all posts

Perkembangan si Odong-odong



Kita mungkin sudah kenal dengan alat transportasi ini. Baik itu berupa gandengan mobil maupun becak yang memiliki bentuk unik dan ada juga permainan khusus anak-anak. Odong-odong banyak bentuk dan macam nya, tergantung perakitan dan perancangan design odong-odong di setiap daerah.

Seperti layaknya di kota-kota besar, bentuk odong-odong ada berupa becak panjang, bentuk kereta api dan mobil yang sengaja dirancang berukuran lebih besar, layaknya mobil safari. Perkembangan odong-odong pun semakin menarik untuk diikuti. Walaupun merasa aneh dengan ini tapi kan perlu tahu juga. Itung-itung nambah wawasan dan bisnis juga "setali tiga uang". Perombakan odong-odong yang dari awalnya berupa becak, sekarang sudah menjadi "kereta api" yang dibentuk dengan menggunakan mobil-mobil lama.

Memang unik sekali alat transportasi yang satu ini. Perakitan odong-odong berjenis becak pun ada yang "portable" alias bisa bongkar pasang chassis nya dan sangat mudah. Cukup hanya bermodalkan baut dan kunci-kunci saja. Wow, unik sekali ide membuat odong-odong portable. Selain dapat dijadikan odong-odong, juga dapat dijadikan becak.

Hebat ya, para inovator odong-odong ini. Mereka mampu membuat kreasi yang tidak pernah dipikirkan oleh orang lain sebelumnya. Sebagai contoh saja, mobil butut bekas yang memiliki seri tahun keluaran yang lama mampu disulap menjadi cantik dan unik dengan pemanfaatan sebagai odong-odong. Tidak hanya itu saja, mereka juga merombak sistem mesin mobil menjadi lebih irit. Bisa dibilang seirit mungkin bahan bakar digunakan dan sebesar-besar untung yang didapatkan. Ya, mereka menggunakan prinsip ekonomi yang pas. Hal itu juga dilakukan karena kehidupan perekonomian sekarang serba susah.


Permainan yang disuguhkan dalam odong-odong ini sangat lah sederhana. Permainan yang menarik dengan warna-warna dan bentuk mencolok adalah senjata dalam mendapatkan perhatian anak kecil. Banyak anak kecil yang tertarik sekali dengan permainan, apalagi bagi mereka yang kurang mampu dalam segi perekonomian dapat menghibur anak-anak mereka dengan yang satu ini. 

Harga yang dipatok pun sangat terjangkau, mulai dari Rp 3.000 - Rp 10.000 saja, sudah dapat membahagiakan anak-anak. Tapi, tahu ga kalau bisnis odong-odong ini lagi menjamur dan marak sekali para peminatnya, khususnya buat anak-anak kecil. Nah peluang bisnis dari kerjaan yang satu ini cukup menjanjikan bagi para peminatnya. 



Bayangkan saja sekali "mengoet" becak odong-odong dibayar 10rb/anak. Tapi, fasilitas ruang yang sempit dan kecil ini menjadi batasan tersendiri buat permainan bagi anak-anak. Kapasitas permainan dalam odong-odong ini hanya 4 orang dan berukuran tubuh anak kecil dan balita saja. Maka dari itu lah para perakit odong-odong memulai bisnis dengan mobil bekas dan membuat rangkaian mobil lain untuk memperluas arena bagi para pengunjungnya. Tampilan sengaja didesign menurut motif kereta api. Dan area yang dicakup dalam sekali berkeliling lumayan jauh dengan harga yang murah. Jumlah para pengunjung odong-odong ini sangat diperhatikan dan demi kenyamanan mereka memberikan tempat duduk panjang dan empuk bagi para pengunjungnya.

Jadi, bagi para pembaca yang tertarik dengan bisnis ini, silahkan mencoba bisnis yang satu ini. Coba kembangkan dengan ide kreatif dan lebih inovatif dalam berkarya. Semoga bermanfaat.
Read More..
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...